Sudut Antara Dua Tali Busur yang Berpotongan Di Luar Lingkaran
PAHAMILAH VIDEO DI BAWAH INI !
Perhatikan gambar di bawah ini.
∠KPN = ½ (∠MOL - ∠KON)
Dari uraian di atas dapat disimpulkan bahwa "besar sudut antara dua tali busur yang berpotongan di luar lingkaran sama dengan setengah dari selisih sudut-sudut pusat yang menghadap busur yang diapit oleh kaki-kaki sudut itu".
Contoh Soal Tentang Sudut Antara Dua Tali Busur yang Berpotongan Di Luar Lingkaran
Perhatikan Gambar di atas. Diketahui besar ∠ AED = 25° dan besar ∠ BOC = 35°. Tentukan besar ∠AOD.
Penyelesaian:
∠AED = ½ (∠AOD - ∠BOC)
25°= ½ (∠AOD - 35°)
50°= ∠AOD - 35°
∠AOD = 85°
KERJAKAN : TUGAS INDIVIDU
Tidak ada komentar:
Posting Komentar